Senin, 01 April 2013

Lomba Modeling dan Dance Cilik

MAKASSAR, FAJAR -- E-QUADRAT Project akan menggelar Pemilihan Gaya Batik, Lomba Dance Cilik dan Kontes Foto "Aku dan Topiku". Kegiatan yang dilaksanakan dalam menyambut hari Kartini ini digelar di TB Karisma-Panakkukang Square,  Minggu, 14 April mendatang.

Ada beberapa item lomba yang akan meramaikan kegiatan ini seperti modeling, foto model dan lomba dance cilik. Serta beberapa pemilihan seperti Gaya Casual dan Gaya Pesta.

Untuk kategori masing-masing lomba yaitu Pemilihan Gaya Batik, Gaya Casual dan Gaya Pesta (Batita-Balita 5 tahun ke bawah, Cilik A 6-8 tahun, Cilik B 9-12 tahun, Remaja Putra/Putri 13-22 tahun). Dan untuk lomba Dance Cilik (Pra/TK dan SD), Kontes Foto "Aku dan Topiku" (Cilik dan Remaja).

"Animo anak-anak dan remaja Sulsel serta banyaknya permintaan, maka kami gelarlah acara ini dengan tujuan menyalurkan bakat mereka di dunia entertainment. Pada acara ini juga akan kami hadirkan bintang tamu yaitu Fildzah (10 Besar Miss Indonesia), dan Penobatan Award 5 Pemenang Duta Seni dan Budaya Nasional 2013 (Arif, Nanda, Indah, Kinanti dan Tiara)," tutur Edy Syachrir, Project Official dari E-Quadrat Project.

Khusus untuk lomba dance cilik akan dinilai per-orang, bukan secara grup. Sedangkan untuk Kontes Foto "Aku dan Topiku", peserta hanya mengumpulkan fotonya sesuai tema yang telah dicetak. (ari)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar